Sejak Jumat 19 Januari 2024, Abdee Negara Menyatakan Mundur dari Komisaris PT Telkom Indonesia

Avatar photo

- Pewarta

Sabtu, 20 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abdee Negara - salah satu personel Slank. (Instagram.com/@abdeenegara)

Abdee Negara - salah satu personel Slank. (Instagram.com/@abdeenegara)

HELLOSELEB.COM – Abdee Negara – salah satu personel Slank, mundur dari jabatannya sebagai Komisaris PT Telkom Indonesia.

“Jadi saya mau disclaimer dulu. Menghindari pertanyaan, ini kok komisaris ada di sini.”

“Jadi biar tidak ada dusta di antara kita, untuk menghormati aturan yang ada, serta nilai dan etika.”

“Per hari Jumat kemarin jam 17.00 saya sudah melayangkan surat pengunduran diri dari Telkom Indonesia,” ucap Abdee disambut tepuk tangan semua personel Slank dan Slankers.

Keputusan itu diambil Abdee tanpa paksaan, ia menegaskan, pengunduran dirinya dari jabatan yang banyak diimpikan orang itu murni sebagai bentuk perjuangan.

Lihat juga konten video, di sini: Selebriti Saksikan Prabowo Lepas Kapal RS TNI Bantu Palestina, Raffi Nagita hingga Happy Asmara

“Seperti teman-teman Slank lainnya katakan, ini bagian dari perjuangan,” tegasnya.

Apa yang menjadikan Abdee mengambil keputusan itu tak lain adalah harapan pada sosok Ganjar-Mahfud.

Sejak dulu, Slank tak akan pernah berubah pada sikapnya untuk melanjutkan cita-cita reformasi dan memberantas praktik korupsi, kolusi serta nepotisme (KKN).

“Cita-cita itulah yang selalu kita perjuangkan. Kita juga harus menjaga demokrasi.”

“Dan menurut kami, yang paling tepat mewujudkan itu adalah Pak Ganjar dan Pak Mahfud,” ucapnya.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Abdee juga menegaskan, deklarasi yang dilakukan Slank untuk Ganjar-Mahfud sengaja dilakukan secara terbuka dan mengundang banyak awak media.

Hal itu bertujuan agar masyarakat di luar sana berani menyatakan sikap dan tidak takut pada apapun.

“Mungkin di luar sana orang mau bicara tapi tidak berani bersuara dengan bermacam alasan.”

“Jadi kenapa Slank melakukan deklarasi ini, kita ingin menjadi corong untuk silent majority di luar sana yang sebenarnya banyak mendukung Ganjar-Mahfud,” pungkasnya.

Hal itu disampaikan Abdee saat hadir dalam acara deklarasi Slank dukung Ganjar-Mahfud di Gang Potlot Jakarta, Sabtu (20/1/2024).

Hadir dalam acara itu semua personel Slank, para Slankers dan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud.

Seperti diketahui, Slank menyatakan dukungan Pilpres 2024 pada Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Deklarasi dukungan disampaikan di Markas Besar Slank di Gang Potlot Jakarta dan dihadiri langsung pasangan Ganjar-Mahfud.***

Berita Terkait

Sapulangit PR dan Persrilis.com Berikan Jasa Public Relations dan Komunikasi Terpadu Lewat Press Release
HMN Media Holding Tunjuk Wartawan Senior Dharono Trisawego Sebagai Pemimpin Redaksi Hallobandung.com
Semoga Allah mengisi hari-hari dengan kebahagiaan, dengan keimanan, dengan ketenangan
Seperti fajar yang menyingsing di ufuk timur, semoga Lebaran ini membawa cahaya yang makmur
Jasa Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release
Women’s Day Challenge, Hops Entertainment Tantang Perempuan Indonesia untuk Unjuk Kreativitas
Hari Kedua Ramadhan, Prabowo, Titiek dan Didit Buka Puasa Bersama, Dibanjiri Komentar Manis Warganet
Persrilis.com Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2025, Raih Prestasi dan Pencapaian yang Lebih Baik Lagi!

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 12:01 WIB

Sapulangit PR dan Persrilis.com Berikan Jasa Public Relations dan Komunikasi Terpadu Lewat Press Release

Sabtu, 12 April 2025 - 09:57 WIB

HMN Media Holding Tunjuk Wartawan Senior Dharono Trisawego Sebagai Pemimpin Redaksi Hallobandung.com

Sabtu, 29 Maret 2025 - 11:31 WIB

Semoga Allah mengisi hari-hari dengan kebahagiaan, dengan keimanan, dengan ketenangan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 11:23 WIB

Seperti fajar yang menyingsing di ufuk timur, semoga Lebaran ini membawa cahaya yang makmur

Rabu, 26 Maret 2025 - 08:51 WIB

Jasa Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release

Berita Terbaru